Saat ini orang tua diharapkan paham betul tentang pendidikan karakter anak. Seiring dengan masa pertumbuhan anak, tidak hanya pendidikan akademis yang dibutuhkan. Lebih dari itu, anak juga butuh pendidikan karakter untuk membentuk kepribadiannya dengan baik. Mari kenali lebih jauh lagi apa sebenarnya yang dimaksud dengan pendidikan karakter dan bagaimana cara melakukannya.

Pengertian Pendidikan Karakter Anak

Pendidikan karakter ini merupakan teknik pengajaran yang lebih menekankan pada nilai-nilai untuk membentuk kepribadian anak. Ada berbagai jenis karakter yang akan diperkenalkan dan ditanamkan kepada anak. Mulai dari kejujuran, rasa tanggung jawab, adil, peduli, dan masih banyak lagi.

Sebenarnya pendidikan karakter ini tidak harus didapatkan di lembaga sekolah resmi. Pengajaran ini bisa didapatkan anak melalui aktivitas sehari-hari di rumah dan lingkungan bermain. Namun hal ini tetap harus diperhatikan dan dikontrol oleh orang tua maupun guru-guru di sekolah.

Mengapa anak-anak perlu mendapatkan pendidikan karakter sejak dini? Secara garis besar, pendidikan karakter ini dilakukan untuk mengembangkan potensi supaya anak bisa tumbuh menjadi manusia dewasa yang berhati baik dan berpikiran baik. Selain itu pendidikan karakter juga dilakukan demi membangun bangsa yang memiliki karakter Pancasila.

Pendidikan karakter juga penting untuk membentuk rasa percaya diri anak. Adanya pendidikan karakter yang baik akan membantu anak merasa bangga pada dirinya sendiri. Ini akan menjadi modal yang sangat penting agar bisa hidup bersosialisasi dengan baik di masa depan.

Baca Juga: Tips Mempersiapkan Tabungan Pendidikan Anak

Cara Melakukan Pendidikan Karakter

Apa yang bisa dilakukan untuk memberi pendidikan karakter pada anak? Tentu ini bukanlah hal yang mudah untuk dilakukan namun orang tua harus berusaha sebaik mungkin memberi pendidikan karakter tersebut. Berikut adalah beberapa cara memberikan pendidikan karakter anak.

1. Berikan Pengertian

Pertama-tama berikan dulu pengertian kepada anak. Sebenarnya anak sangat cepat belajar dan memahami apa yang ditunjukkan kepadanya. Jadi cobalah untuk memberi pengertian terlebih dahulu. Jelaskan apa saja hal-hal yang baik untuk dilakukan dan apa yang tidak seharusnya dilakukan.

Pendidikan karakter ini memang tidak bisa dilakukan hanya dengan teori, harus ada praktik nyata. Namun tetap saja akan lebih efektif jika dimulai dengan penjelasan terlebih dahulu. Jelaskan kepada anak seperti apa karakter baik yang harus dimiliki oleh mereka.

2. Tunjukkan Contoh

Jika sudah cukup dengan penjelasan teori maka bisa dilanjutkan dengan pemberian contoh. Berikan contoh langsung kepada anak seperti apa karakter yang bagus untuk dimiliki. Kebiasaan atau perilaku apa saja yang sebaiknya diterapkan di kehidupan sehari-hari.

Orang tua bisa mulai dengan memberi contoh untuk bersikap jujur dalam kehidupan sehari-hari. Selain itu orang tua juga dapat memberikan contoh rasa tanggung jawab yang besar. Misalnya dengan mengerjakan tugas-tugas harian yang memang sudah menjadi tanggung jawabnya.

Bersama dengan contoh nyata tersebut, berikan juga penjelasan kepada anak. Tunjukkan kepada mereka bahwa contoh tersebut baik dan sebaiknya ditiru. Jika anak mendengar dan melihat langsung maka akan lebih mudah bagi mereka untuk paham dan mempraktikkannya sendiri.

3. Berikan Tugas Langsung

Selanjutnya berikan tugas secara langsung kepada anak. Ini dilakukan untuk memberi kesempatan kepada anak agar bisa mempraktikkan apa yang sudah ia dengar dan lihat. Misalnya, berikan tugas kepada anak untuk mengerjakan PR sampai selesai sebelum pergi bermain. Lihat bagaimana anak menyelesaikan tanggung jawabnya tersebut.

Pemberian tugas ini juga harus dilakukan secara variatif. Jadi berikan berbagai macam tugas yang bisa membentuk karakter pada diri anak. Jika anak melakukan kesalahan dalam mengerjakan tugas-tugasnya maka orang tua bisa memberikan arahan. Tunjukkan mana yang salah dan berikan kesempatan bagi anak untuk memperbaiki kesalahan tersebut.

Baca Juga: Cara Mempersiapkan Biaya Sekolah yang Melonjak

4. Tanamkan Kebiasaan

Cobalah untuk menanamkan kebiasan yang baik kepada anak. Usia anak-anak adalah waktu yang tepat untuk menanamkan kebiasaan tertentu. Semakin dini memulai maka akan semakin mudah karena anak semakin awal terbiasa dengan suatu hal. Misalnya terbiasa untuk jujur, terbiasa untuk meminta sesuatu dengan baik, dan lain sebagainya.

Jika ingin menanamkan kebiasaan maka orang tua harus mengambil peran penuh. Izinkan anak paham terlebih dahulu lalu ajak anak untuk melakukan suatu kebiasaan tertentu. Berikan apresiasi kepada anak setiap kali dia berhasil melakukan suatu hal apalagi jika anak sudah memiliki karakter atau kebiasaan yang baik tadi.

Hal yang Harus Diperhatikan Dalam Membangun Karakter Anak

Dalam proses pendidikan karakter ini, orang tua dan anak akan mengalami banyak fase. Memang bukan hal yang mudah karena banyak faktor yang terlibat di dalamnya. Berikut beberapa hal yang harus diperhatikan dalam proses pendidikan karakter agar prosesnya berjalan lebih smooth:

1. Karakter Anak

Pertama-tama, karakter anak akan memberikan banyak pengaruh dalam keberhasilan proses ini. Sebenarnya sebelum ada pendidikan karakter, anak sudah punya karakter tersendiri. Tinggal bagaimana orang tua membentuknya lebih baik lagi. Jadi harus diperhatikan dulu seperti apa karakter awal dan alami si anak agar lebih mudah untuk diarahkan.

2. Sikap Orang Tua

Perhatikan juga sikap orang tua dalam membentuk karakter anak. Tentu saja anak harus mendapatkan bimbingan yang tegas dari orang tua. Apalagi pembentukan karakter itu bukanlah hal yang mudah.

Baca Juga: 3 Asuransi Wajib Dimiliki Semua Orang

3. Lingkungan Anak

Hal berikutnya yang harus diperhatikan adalah lingkungan anak. Baik itu lingkungan di rumah maupun lingkungan di sekolah. Pastikan bahwa semua lingkungan mendukung anak agar memiliki karakter yang baik.

4. Dukungan Orang di Sekitar

Faktor lainnya adalah dukungan dari orang-orang di sekitar. Anak harus bisa mendapatkan dukungan positif dalam proses pengembangan karakter ini. Tujuannya agar anak semakin termotivasi untuk mengembangkan karakternya lebih baik lagi.

Pendidikan karakter anak bukanlah hal yang mudah untuk dilakukan. Namun tidak boleh ada kata menyerah karena hal ini sangat berpengaruh pada kehidupan si anak di masa depan nanti. Pastikan anak tumbuh dengan karakter yang baik dan percaya diri.

Tracking Begini Lho Cara Pembentukan yang Tepat untuk Pendidikan Karakter Anak!
Bagikan
suka artikel ini :