Saat cuaca sedang tak menentu, udara yang panas terik bisa seketika berubah jadi hujan deras. Banyak orang yang rentan terkena flu dan batuk, apalagi bila kondisi tubuh sedang tidak fit. Berikut ini adalah beberapa tips jitu melawan flu dan batuk, saat cuaca sedang tak menentu.

Hindari aktivitas di luar ruangan

Cara termudah untuk tidak terkena flu dan batuk adalah dengan menghindari aktivitas di luar ruangan. Perubahan suhu dan cuaca yang sering datang tiba-tiba dapat membuat kamu mudah terkena batuk dan pilek, apalagi bila kehujanan saat berada di luar rumah atau kantor. Minum minuman yang hangat-hangat, contohnya, secangkir teh hijau panas, bisa membantu tingkatkan daya tahan tubuh untuk melawan flu.

Tanpa harus keluar ruangan, beberapa aktivitas yang bisa dilakukan di dalam rumah bersama dengan anak-anak atau sendiri saja, antara lain adalah buku mewarnai yang sekaligus bersifat terapi anti stress, membuat cupcakes, atau menonton film kartun / animasi semua umur.

Obat alami

Biasakan mengonsumsi obat sejarang mungkin. Sebelum minum obat, coba dulu untuk konsumsi obat alami, contohnya madu lebah hutan. Selain itu, rempah-rempah dan jamu tradisional seperti jahe, kencur dan cengkeh juga dapat membantu mengatasi pilek dan batuk secara alamiah. Sebagai tambahan, tingkatkan konsumsi buah dan sayuran yang kaya vitamin C, seperti jeruk dan lemon, mangga, paprika, brokoli, tomat dan berbagai sayuran berdaun hijau.

Bantuan teknologi

Selain memperkuat diri sendiri dengan vitamin, kamu juga sebaiknya memasang aplikasi perkiraan cuaca di ponsel. Aplikasi seperti Today Weather bisa memberitahumu kapan akan hujan dan memberi peringatan bila kamu hendak keluar rumah.

Bantuan medis

Parasetamol dan antihistamin merupakan dua jenis obat generik yang bisa membantu untuk meredakan flu, batuk dan alergi. Tapi, bila setelah minum obat tak sembuh juga, lekas konsultasi ke dokter, agar sakitmu cepat sembuh.

 

Mulai dari saran mengenai cara makan sampai dengan resep camilan sehat, semua yang kamu butuhkan untuk memulai gaya hidup sehat ada disini

Klinik medis dalam genggaman tangan: aplikasi kesehatan yang merevolusi dunia

Cegah Kanker dan Perbaiki Mood dengan Vitamin D

Awas, tempat-tempat ini sarang kuman di rumah

Tracking Tips jitu melawan flu dan batuk saat cuaca tak menentu
Bagikan
suka artikel ini :